Pengaruh Ekstrak Etanol Teripang Pasir (Holothuria scabra J.) Terhadap Perkembangan Otak Anak Mencit Putih
Abstract
Teripang pasir (Holothuria scabra J.) mengandung banyak senyawa bioaktif, diantaranya adalah DHA dan EPA yang diperlukan untuk perkembangan sel-sel otak sehingga dapat meningkatkan kecerdasan. Oleh karena itu dilakukan penelitian mengenai pengaruh ekstrak etanol teripang pasir (Holothuria scabra J,) terhadap perkembangan otak anak mencit putih. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji potensi ekstrak teripang pasir (Holothuria scabra J.) sebagai nutrisi peningkat kecerdasan otak dengan menggunakan hewan uji mencit (Mus musculus L.) guna meningkatkan nilai tambah teripang. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan empat perlakuan dan tiga ulangan. Perlakuan dilakukan dengan pemberian asupan ekstrak etanol teripang pasir (Holothuria scabra J.) dengan dosis 0,0, 1,2, 2,4 dan 3,6 mg/kg berat badan/ hari pada induk mencit selama periode gestasi yaitu sejak pertama kali proses pembuahan hingga melahirkan (+ 20 hari). Kemudian anak mencit yang telah dilahirkan diuji tingkat kecerdasannya melalui analisis morfologi otak. Hasil yang diperoleh adalah pemberian ekstrak teripang (Holothuria scabra J.) selama masa kehamilan meningkatkan volume otak, rasio berat otak serta luas permukaan hemisperium serebri.